Jumat, 09 Juni 2017

MENENTUKAN KENAIKAN KELAS DENGAN APLIKASI KENAIKAN KELAS KTSP


Mengolah nilai dan mengisi raport adalah rutinitas guru yang selalu dilakukan pada akhir semester. Pengolahan nilai raport tidak akan keliru jika kita berpedoman pada ketentuan yang biasanya ada di buku daftar nilai maupun di raport itu sendiri.

Khusus mengenai pengolahan nilai raport untuk menentukan naik tidaknya seorang peserta didik, kita harus benar-benar hati-hati. Guru harus menghitung rata-rata nilai tiap mata pelajaran di semester 1 dan 2, kemudian membandingkannya dengan rata-rata KKM tiap mata pelajaran di semester 1 dan 2. Jika rata-rata nilai tersebut kurang dari rata-rata KKM, maka untuk mata pelajaran tersebut dikategorikan tidak tuntas. Dan jika seorang peserta didik memiliki lebih dari 4 nilai tidak tuntas, bisa dipastikan ia tidak naik kelas.

Untuk membantu teman-teman guru dalam menentukan naik tidaknya seorang peserta didik, penulis mencoba membuat aplikasi sederhana yaitu APLIKASI PENENTUAN KENAIKAN KELAS KTSP SD.

Aplikasi ini sangat mudah digunakan karena berupa file excel yang bisa diedit sesuai kebutuhan.

Bagi teman-teman yang membutuhkan aplikasi tersebut, silahkan download gratis pada link di bawah ini :


Mudah-mudahan aplikasi yang saya bagikan bermanfaat. Tidak lupa mohon kritik dan saran, karena pasti masih jauh dari sempurna. Tinggalkan komentar teman-teman untuk kritik dan saran yang membangun, dan sangat saya nantikan.

Kamis, 08 Juni 2017

CARA MENGIKUTI PKB DI SIM GURU PEMBELAJAR

Pemerintah rupanya akan melanjutkan Program Guru Pembelajar sebagai kelanjutan dari UKG 2015. Jika pada tahun 2016 program ini disebut Program Guru Pembelajar, maka kelanjutan dari program tersebut di tahun 2017 dinamakan Program Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan.

Teman-teman guru mulai ada yang bingung ( termasuk penulis, he he he ). Apa yang harus kita kerjakan ? Apa yang harus dibuka ? Mulai dari mana ? ....... Mari pelan-pelan kita mulai belajar. 

Pada tahun 2016 yang lalu, teman-teman guru tentu sudah mengetahui hasil UKG 2015 (bagi yang mengikutinya). Waktu itu batas ketuntasan nilai UKG adalah 55 (kalau tidak keliru). Setelah kita buka sim.gurupembelajar.id, kok jadi tambah nilai merahnya ? Iya, karena KCM (Kriteria Capaian Minima) nya sekarang 65. Lho, kok kaya gitu ? Jangan tanya ke saya....


Lalu apa yang harus kita lakukan ?
Pertama, pelajari pedoman/petunjuk teknis mengenai PKB.
Ke dua, ikuti apa yang harus dilakukan sesuai petunjuk tersebut.


Jangan khawatir, penulis telah menyiapkan file yang bisa didownload terkait dengan kebingungan kita. Silahkan download file di bawah ini :


Silahkan kedua file tersebut didownload dan dibaca. Mudah-mudahan bermanfaat.